Liputankota – Kapolda Banten, Irjen Pol Fiandar memastikan kesiapan personel dan petugas penyelenggara pendaftaran bakal calon wali kota dan wakil wali kota Cilegon, Jum’at (4/9/2020).
“Hari ini saya meninjau secara langsung kantor KPU Kota Cilegon, di mana tujuannya untuk memastikan seluruh tahapan pilkada serentak berjalan damai, aman dan demokratis. Dan kita pastikan keamanannya, kita cek CCTVnya kita pastikan hidup,” ujar Fiandar.
“Pada pendaftaran calon wali kota dan wakil wali kota Cilegon ini saya perintahkan agar para personel disiagakan guna memberikan pengamanan berjalannya tahapan pendaftaran para calon hingga sampai dengan hari pelaksanaan pemungutan suara nanti,” tambah Fiandar.
Fiandar mengintruksikan kepada personel untuk menjaga KPU selama 1×24 jam dan juga mengawasi sekitar lingkungan KPU guna mencegah hal-hal yag tidak diinginkan.
“Pada intinya kami sudah siap dalam memberikan pengamanan tahapan-tahapan jalannya pilkada serentak yang akan dilaksanakan nanti,” tutup Fiandar.
Kabid Humas Polda Banten, Kombes Pol Edy Sumardi, menambahkan, seluruh polres jajaran yang menyelenggarakan pilkada untuk menjaga ketat kantor KPU dan Bawaslu.
“Dan juga meminta kepada seluruh personel bersikap netral dan siap untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat dan para calon. Masyarakat juga bersama-sama menciptakan suasana kondusif, jangan sampai melakukan hal-hal yang bisa merugikan semua,” imbaunya.(Def/Jak)
Komentar