Kapolsek Ciledug Sidak Penggunaan Masker Personel

Liputankota – Kapolsek Ciledug AKP Ali Zusron, memimpin inspeksi mendadak (Sidak) pendisiplinan penggunaan masker personel di lingkungan Mako Polsek Ciledug, Tangerang, Selasa (18/8/2020).

Kegiatan yang sasarannya adalah personel Polri, PNS dan PHL tersebut menindaklanjuti Inpres Nomor 6 Tahun 2020 tentang Percepatan Penanganan Covid-19.

“Kegiatan bertujuan agar lebih mengena sebelum anggota Polri menindak warga yang tidak memakai masker,” kata Zusron.

Sekaligus ujar Zusron, mensosialisasikan kewajiban penggunaan masker bagi personel seluruh personel Polri, PNS dan PHL. Sidak dilakukan ke tempat-tempat pelayanan publik, ruang kerja lingkungan mako.

“Menumbuhkan kedisiplinan dan kesadaran pentingnya penggunaan masker bagi seluruh anggota sekaligus edukasi dalam memberikan teladan kepada masyarakat terkait penerapan protokol kesehatan terutama penggunaan masker dalam mencegah penyebaran Covid-19,” papar Zusron.(Def/Jak)

Komentar